BLOG INI ADALAH BLOG UNTUK ANDA SEMUA YANG MEMBUTUHKAN INFORMASI MENGENAI KONSELING, PSIKOLOGI, SENI DAN AGAMA.

MARI BERBAGI ILMU, PENGALAMAN DAN EKSPRESI! TEBARKAN SEMANGAT BERBAGI

Jumat, 24 Juli 2009

Tipe-tipe orang dalam menyikapi kegagalan

Tiga Tipe Orang Dalam Menyikapi Kegagalan, Anda Yang Mana?

Setiap orang punya cita-cita, harapan, dan keinginan. Inilah yang menjadi alasan mengapa orang tetap ingin bertahan hidup. Namun tidak bisa disangkal, bahwa dalam proses pencapaian hal tersebut, tidak selalu mulus dan langsung tercapai. Terkadang kita harus melewati satu fase yang sering disebut dengan istilah kegagalan.
Ada 3 tipe orang dalam menyikapi kegagalan yang tentu saja [...]
Setiap orang punya cita-cita, harapan, dan keinginan. Inilah yang menjadi alasan mengapa orang tetap ingin bertahan hidup. Namun tidak bisa disangkal, bahwa dalam proses pencapaian hal tersebut, tidak selalu mulus dan langsung tercapai. Terkadang kita harus melewati satu fase yang sering disebut dengan istilah kegagalan.
Ada 3 tipe orang dalam menyikapi kegagalan yang tentu saja salah satunya ada yang ideal. Anda termasuk yang mana?
Pertama, orang yang gagal kemudian dia menyerah dan mencari ‘kambing hitam’. Menyalahkan orang lain dan mencari pembenaran adalah tipe orang ini. Dia merasa bahwa kegagalannya adalah ‘karena itu dan itu’ tanpa dia mau instrospeksi diri.
Kedua, orang yang gagal kemudian bangkit dan bangkit kembali. Tipe kedua ini lebih baik dari yang pertama. Paling tidak dia masih memiliki semangat untuk mencapai tujuannya. Namun, dia bangkit tetap dengan cara dan strategi yang sama dengan sebelumnya. Untuk jangka pendek, dia tentunya bisa mencapai tujuannya, namun dalam jangka panjang, dia telah melakukan hal yang sia-sia.
Ketiga, orang yang gagal, bangkit, dan merubah strateginya. Ini adalah tipe orang yang ideal. Gagal, bangkit, namun dengan strategi yang berbeda yang sebelumnya telah dia gunakan. Dengan mengubah strategi, jalan baru akan muncul dan kegagalan sebelumnya tidak akan terulang kembali.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Salamat menjelajahi blog saya jgn lupa komentarx oke...trimakasih atas kerjasamax.